Pengetahuan dan sikap terkait program perbaikan gizi balita: analisis pada ibu dan stakeholder di posyandu wilayah kerja Puskesmas Induk Merdeka

Hafika Yunisari Pradina, Idrus Jus'at, Vitria Melani, Laras Sitoayu, Rachmanida Nuzrina

Abstract


Latar Belakang: Hasil Riskesdas tahun 2018 menunjukkan adanya penurunan proporsi gizi buruk dan gizi kurang di Indonesia yaitu 17,7% dari 19,6% pada hasil Riskesdas tahun 2013. Pemerintah Daerah Kota Bogor menggagaskan misi pembangunan kesehatan Kota Bogor yang dituangkan ke dalam 17 program, salah satunya program perbaikan gizi masyarakat. Tujuan: Menganalisis perbedaan pengetahuan dan sikap pada ibu dan stakeholder terkait pelaksanaan program perbaikan gizi di dua kelompok posyandu berdasarkan data balita gizi kurang dan gizi buruk di wilayah kerja Puskesmas Induk Merdeka, Bogor Tengah. Metode: Penelitian menggunakan desain cross sectional dan dilaksanakan pada Januari–Juli 2019 di 21 Posyandu (tujuh posyandu tidak terdapat kasus dan 14 posyandu terdapat kasus gizi buruk). Penelitian menggunakan empat kategori responden yaitu ibu balita, kader posyandu, bidan, dan tokoh masyarakat. Penentuan jumlah ibu didasarkan pada jumlah balita yaitu sebanyak 74 orang. Kader diambil dari seluruh posyandu yaitu sebanyak 110 orang. Tokoh masyarakat menggunakan 72 ketua RT dan 19 ketua RW. Seluruh bidan di wilayah tersebut yaitu sebanyak empat orang juga dijadikan responden. Analisis perbedaan dilakukan dengan T-test Independent. Hasil: Ada perbedaan pengetahuan ibu (p=0,001), sikap ibu (p=0,02), pengetahuan kader (p=0,001), dan peran kader (p=0,01). Tidak ada perbedaan pengetahuan tokoh masyarakat (p=0,386) dan sikap tokoh masyarakat (p=0,916). Kesimpulan: Pengetahuan ibu balita dan kader lebih baik pada kelompok posyandu yang tidak ada kasus gizi buruk.


Keywords


balita; pengetahuan; posyandu; sikap; status gizi

Full Text:

PDF

References


Kementerian Kesehatan RI. Hasil RISKESDAS 2018. Jakarta: Kementerian Kesehatan RI; 2018.

Yasir F. Faktor-faktor yang berhubungan dengan keaktifan kader posyandu di wilayah kerja Puskesmas Pelambuan Kota Banjarmasin. Al’Ulum. 2012;54(4):11–4.

Dewi DS. Peran komunikator kader posyandu dalam meningkatkan status gizi balita di Posyandu Nuri Kelurahan Makroman Kecamatan Sambutan Kota Samarinda. eJournal Ilmu Komunikasi [Internet]. 2017;5(1):272-282. [cited 2021 Dec 18]. Available from: https://ejournal.ilkom.fisip-unmul.ac.id/site/wp-content/uploads/2017/02/JURNAL%20(02-28-17-02-00-17).pdf.

Arikunto S. Prosedur penelitian: suatu pendekatan praktik. Jakarta: Rineka Cipta; 2013.

Aryni S & Agustina S. Analisis tingkat pengetahuan ibu tentang gizi balita di Desa Tonjong Kecamatan Palabuhan Ratu Kabupaten Sukabumi tahun 2017. J Bid Ilmu Kesehat [Internet]. 2018;11(1):736–44. [cited 2021 Dec 18]. Available from: http://ejournal.urindo.ac.id/index.php/kesehatan/article/view/51.

Pras H. Daftar gaji UMR Kota Bogor 2021 terupdate [Internet]. Dinas Pajak. 2021 [cited 2021 Dec 17]. Available from: https://dinaspajak.com/umr-bogorterupdate.html.

Darmawan A & Harahap H. Gambaran kesesuaian kegiatan posyandu dengan pedoman pelaksanaan posyandu di Kota Jambi. Jambi Med J [Internet]. 2017;5(1):59-67. [cited 2021 Dec 20]. Available from: https://onlinejournal.unja.ac.id/kedokteran/article/view/3702/8415.

Sulastri E, Astuti DP, Handyani EW. Pembentukan posyandu remaja Desa Madureso Kecamatan Kuwarasan Kabupaten Kebumen. Urecol Proceeding [Internet]. 2019;130–133. [cited 2021 Dec 20]. Available from: http://repository.urecol.org/index.php/proceeding/article/view/844/828.

Saaka M. Relationship between mothers’ nutritional knowledge in childcare practices and the growth of children living in impoverished rural communities. J Health Pop and Nutr [Internet]. 2014;32(2):237–248. [cited 2021 Jun 25]. Available from: https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC4216960/.

Saepudin E, Rizal E, Rusman A. Peran posyandu sebagai pusat informasi kesehatan ibu dan anak. Record and Library Journal [Internet]. 2017;3(2):201208. [cited 2021 Dec 17]. Available

from: https://www.e-journal.unair.ac.id/RLJ/article/download/7338/4439.

Adistie F, Maryam NNA, Lumbantobing VBM. Pengetahuan kader kesehatan tentang deteksi dini gizi buruk pada balita. Dharmakarya [Internet]. 2017;6(3):173–177. [cited 2021 Dec 17]. Available from:

http://jurnal.unpad.ac.id/dharmakarya/article/view/14844/7910.

Aticeh, Marsyanah, Sukamti S. Pengetahuan kader meningkatkan motivasi dalam melakukan deteksi dini tumbuh kembang balita. J Ilmu dan Teknol Kes [Internet]. 2015;2(2):71–76. [cited 2021 Dec 19]. Available from: https://www.poltekkesjakarta3.ac.id/ejurnalnew/index.php/jitek/article/view/88/70.

Kamil R. Studi deskriptif tingkat pengetahuan ibu tentang ascariasis (cacingan) pada balita di Wilayah Kerja Puskesmas Siwuluh Kabupaten Brebes tahun 2019. J Ilmu Kesehat Bhakti Husada Heal Sci J [Internet]. 2019;10(2):115–21. [cited 2021 Dec 21]. Available from: https://ejournal.stikku.ac.id/index.php/stikku/article/view/101.

Widaryanti R & Rahmuniyati ME. Evaluasi pasca pelatihan Pemberian Makan Bayi dan Anak (PMBA) pada kader posyandu terhadap peningkatan status gizi bayi dan balita. J Formil (Forum Ilmiah) Kesmas Respati [Internet]. 2019;4(2):163174. [cited 2021 Dec 21]. Available from: http://formilkesmas.respati.ac.id/index.php/formil/article/view/273/105.

Azizah WA & Agustina IF. Partisipasi masyarakat dalam posyandu Di Kecamatan Sidoarjo. J Kebijak dan Manaj Publik [Internet]. 2017;5(2):229–244. [cited 2021 Dec 20]. Available from:

http://ojs.umsida.ac.id/index.php/jkmp/article/view/1315/1364.

Sihombing K, Kandarina BJI, Sumarni. Peran lurah, petugas kesehatan, dan kader dalam partisipasi ibu balita ke posyandu di wilayah cakupan D/S terendah dan tertinggi di Kota Jambi. J Giz Dietetik Indon [Internet]. 2015;3(2):87-97. [cited 2021 Dec 20]. Available from: https://ejournal.almaata.ac.id/index.php/IJND/article/view/315/287.

Ma’ruf NA & Siswanto. Pengaruh motivasi terhadap peningkatan kompetensi bidan desa di Kabupaten Malang. Bul Penelit Sist Kesehat [Internet]. 2010;13(1):77–82. [cited 2021 Dec 21]. Available from: http://ejournal.litbang.kemkes.go.id/index.php/hsr/article/view/2759/1517.




DOI: https://doi.org/10.35842/ilgi.v5i2.163

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Copyright (c) 2022 Ilmu Gizi Indonesia

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

lmu Gizi Indonesia indexed and listed by: 

Google Scholar Google Scholar    

         

Ilmu Gizi Indonesia ISSN  2580-491X   (Media Cetak) dan ISSN  2598-7844   (Media Online)

Adress: 

Ilmu Gizi Indonesia

Jalan Raya Tajem KM 1.5 Maguwoharjo, Depok, Sleman, Yogyakarta 55281

Telp. (0274) 4437888

Fax. (0274) 4437999

email: ilgi@respati.ac.id/ redaksiilgi@gmail.com

Web
Analytics Made Easy - StatCounter View My Stats ILGI